Follow:

Baca Berita Terbaik di sini!

Search
Close this search box.
Foto: Penyanyi Senior, Tetty Manurung.
Foto: Penyanyi Senior, Tetty Manurung.

Kabar Duka dari Dunia Hiburan: Penyanyi Senior Tetty Manurung Meninggal Dunia

Jakarta – Dunia hiburan Indonesia kembali kehilangan sosok legendaris. Penyanyi senior Tetty Manurung dikabarkan meninggal dunia pada Senin, 28 Oktober 2024, di usia 59 tahun.

Kepergian Tetty Manurung yang mengejutkan ini menyisakan duka mendalam bagi keluarga, rekan, dan penggemarnya yang telah lama mengagumi karier dan prestasinya.

Tetty Manurung, yang lahir di Medan, Provinsi Sumatera Utara pada 8 Juni 1965, dikenal sebagai penyanyi seriosa yang pernah meraih popularitasnya di era 80-an.

Suaranya yang merdu dan penampilannya yang memukau telah mengantarkan Tetty, meraih berbagai penghargaan, termasuk delapan kali memenangkan Bintang Radio Televisi (BRTV).

Selain berkarier sebagai penyanyi, Tetty juga merupakan dokter gigi dan pernah menjabat sebagai Kepala Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Bekasi.

Menurut informasi yang beredar, jenazah Tetty Manurung direncanakan akan dimakamkan di TPU Menteng Pulo pada Rabu, 30 Oktober 2024.

Keluarga sangat berduka atas kehilangan ini, terutama karena ibu Tetty Manurung, rupanya juga baru meninggal dunia pada 12 Juli tahun ini.

Keberadaan Tetty Manurung dalam dunia hiburan tak hanya dikenang melalui lagu-lagu hitsnya, tetapi juga melalui momen-momen berharga yang dibagikannya bersama keluarga dan rekan-rekannya.

Meskipun telah berstatus sebagai dokter gigi ASN, Tetty tetap aktif di dunia musik, sering diundang untuk tampil di acara-acara besar, termasuk di Istana Negara, mendampingi kepala negara dalam kegiatan-kegiatan budaya.

Tetty Manurung akan selalu dikenang sebagai seorang seniman yang tak hanya berbakat, tetapi juga berdedikasi tinggi!

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram