Bebaca.id – PSSI resmi menghentikan tugas Indra Sjafri sebagai pelatih timnas Indonesia U-20 setelah kegagalan tim mencapai target pada Piala Asia U-20 2025.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengumumkan keputusan ini setelah melakukan evaluasi bersama jajaran pengurus PSSI.
“Setelah berdiskusi dengan Wakil Ketua Umum dan Exco PSSI, kami memutuskan untuk melepas Coach Indra Sjafri dari posisinya sebagai pelatih kepala timnas U-20,” ujar Erick dalam pernyataan resminya, Minggu (21/2).
Meski demikian, Erick menyampaikan apresiasi atas dedikasi Indra selama menangani tim Garuda Muda. Di bawah kepemimpinannya, Indonesia berhasil menjuarai AFF U-19 2024 dan lolos ke Piala Asia U-20 2025.
PSSI kini akan segera mencari pengganti Indra demi menjaga kesinambungan program pembinaan pemain muda. Erick menegaskan bahwa keputusan ini diambil secara profesional dan tetap menjaga hubungan baik dengan Indra.
“Coach Indra memahami dan menerima keputusan ini. Secara pribadi dan organisasi, hubungan kami tetap baik. Ia masih akan terus menjadi bagian dari sepak bola Indonesia,” tambah Erick.
Kegagalan timnas U-20 di Piala Asia menjadi alasan utama di balik keputusan ini. Tim Garuda Nusantara gagal lolos ke babak selanjutnya setelah hanya menempati peringkat ketiga di Grup C, di bawah Iran dan Uzbekistan. Indonesia hanya mengumpulkan satu poin dari tiga laga, hasil dari kekalahan 0-3 melawan Iran, 1-3 dari Uzbekistan, dan imbang 0-0 melawan Yaman.
Capaian ini serupa dengan hasil timnas U-20 pada Piala Asia U-20 2023 di bawah asuhan Shin Tae-yong, yang juga finis di peringkat ketiga grup dengan empat poin.
Meski mengalami kegagalan kali ini, Indra Sjafri tetap dikenang sebagai salah satu pelatih berprestasi. Ia sebelumnya membawa timnas Indonesia meraih berbagai gelar, termasuk juara AFF U-19 pada 2013 dan 2024, AFF U-22 2019, serta medali emas SEA Games 2023.
Penulis : Yusuf S A